Komputer

Daftar Emulator PC Ringan dan Recommended

Emulator PC Ringan – Saat ini ada beberapa emulator PC ringan yang bisa dimanfaatkan oleh para gamers untuk memainkan game melalui PC dengan mudah. Bahkan ada banyak sekali pilihan yang bisa menjadi rujukan Anda dalam hal ini.

Dengan spesifikasinya yang ringan, emulator ini tentu juga bisa dijalankan di PC yang speknya tidak begitu tinggi sekalipun.

Lalu apa saja daftar emulator PC dengan spesifikasi ringan yang direkomendasikan untuk Anda? Ini dia daftarnya.

Droid4X

Droid4X merupakan salah satu emulator yang ringan juga cepat, itulah sebabnya emulator yang satu ini sangat direkomendasikan untuk Anda.

Kelebihan yang dimiliki Droid4X adalah kemampuan touchscreennya, apabila komputer Anda dapat digunakan touchscreen.

Droid4X juga dilengkapi dengan kemampuannya untuk melakukan tangkapan layar, sehingga jika Anda seorang gamer, maka bisa merekam kegiatan bermain game.

Spesifikasi PC yang diperlukan untuk emulator ini diantaranya adalah Windows 7/8/10 dan RAM 2 GB.

Lebih menariknya lagi, Droid4X bisa dikonfigurasikan dengan keyboard maupun gamepad, sehingga permainan game Anda akan semakin menyenangkan. Apalagi Droid4X memiliki tampilan menarik dan enak dipandang.

Anda pun bisa bermain beberapa game tanpa mengalami lag. Droid4X juga didukung oleh add-ons, sehingga Anda dapat mengontrol permainan game di laptop atau komputer melalui Android saja.

emulator ringan

LeapDroid Emulator Android

LeapDroid merupakan salah satu emulator yang juga tidak membutuhkan spesifikasi tinggi, sehingga masuk kategori sebagai software yang ringan. Para penggunanya pun bisa mengunduh software ini secara gratis, jadi sangat direkomendasikan bagi Anda.

Kelebihan yang ditawarkan tentunya sangat menarik, diantaranya kemampuannya dalam memudahkan kustomisasi kontroler. LeapDroid versi terbaru adalah 18.0.0 yang hanya memerlukan penyimpanan sebesar 271 MB saja.

Bahkan, LeapDroid juga dapat Anda operasikan dengan keyboard atau mouse yang tentunya akan sangat mempermudah pengoperasian.

Spesifikasi PC yang LeapDroid perlukan di antaranya adalah Windows 7/8/10 dan memiliki 32 atau 64 bit.

Selain itu, Intel CPU atau AMD, RAM dan free disk space minimal 2 GB. Khusus bagi Anda yang memiliki sistem operasi Windows di atas 8, sangat disarankan untuk mengaktifkan Hyper-V.

MEmu Play

Emulator PC ringan selanjutnya adalah MEmu Play. Meskipun MEmu Play telah dibuat sejak tahun 2015, namun software ini sering melakukan pembaharuan sehingga dapat dipastikan tidak mungkin ketinggalan zaman.

Versi terbaru MEmu Play adalah 7.3.2 yang telah mengalami pembaharuan bulan Januari 2021. Ruang penyimpanan yang dibutuhkan pun tidak terlalu besar.

Fitur yang dimilikinya juga bisa diatur sedemikian rupa sesuai dengan kebutuhan Anda. MEmu Play dapat dikatakan sebagai emulator yang ringan, karena spesifikasi yang dibutuhkan tidak perlu tinggi.

Diantaranya adalah dukungan prosesor AMD atau Intel CPU, serta RAM dan disk space minimal sebesar 2 GB.

Selain itu, Windows yang bisa digunakan adalah Windows XP SP3, Windows 7, Windows 8, Windows 8.1 dan Windows 10.

Emulator ini cukup ringan dan sangat direkomendasikan. Apalagi MEmu Play saat ini telah mempunyai akses root dan berbagai macam fungsi tambahan lainnya.

emulator untuk pc

KoPlayer

KoPlayer tergolong sebagai emulator yang ringan dan tentunya cepat. Tidak perlu khawatir, software ini dapat Anda gunakan baik di Mac maupun Windows.

Aplikasi yang sebelumnya telah Anda unduh pun bisa diinstal ulang dengan cara sangat mudah, yaitu menggunakan drag and drop.

Tampilan yang dimiliki memang sederhana dan mudah digunakan, namun Anda masih bisa melakukan rekaman layar yang bisa dibagikan ke teman-teman.

Bagi Anda yang menggunakan KoPlayer ini pasti akan sangat diuntungkan, karena spesifikasi yang diperlukan tidak perlu besar.

Beberapa spesifikasi yang diperlukan KoPlayer diantaranya adalah RAM minimal 2 GB, prosesor AMD atau Intel CPU, dan ruang penyimpanan minimal 10 GB.

Selanjutnya Windows yang digunakan harus di atas Windows 7, dan resolusi yang dibutuhkan minimun 1024×768 serta Graphics Card-GPU dengan OpenGL 2.1.

Ketika Anda menggunakan KoPLayer juga akan diberi dua pilihan, yaitu menggunakan speed sehingga performanya menjadi lebih maksimal atau compability yang merupakan pilihan amannya.

Bluestacks

Emulator PC yang direkomendasikan untuk Anda selanjutnya adalah Bluestacks. Kelebihan yang dimiliki oleh Bluestacks adalah tingkat kestabilan dan performanya sangat baik.

Software tersebut juga sangat mendukung PC Anda, karena dapat digunakan pada Windows atau Mac.

Kelebihan yang ditawarkan dan paling menarik dari Bluestacks adalah multi instancenya, sehingga Anda bisa memainkan beberapa game dalam waktu bersamaan.

Anda juga bermain satu game dalam waktu yang sama namun menggunakan akun berbeda-beda.

Software yang satu ini memang sangat menarik, apalagi spesifikasi PC yang dibutuhkan cukup sederhana, yaitu Microsoft dengan Windows di atas 7, prosesor AMD atau Intel CPU, RAM minimal 2 GB dan disk space minimal 5 GB.

emulator pc terbaik

Nox Player

Jika Anda seorang gamer, pastinya tidak asing lagi bukan dengan salah satu emulator ringan yang satu ini? Nox Player tergolong cukup populer dan banyak digunakan.

Software tersebut dapat Anda gunakan baik pada Windows atau Mac. Fitur yang dimiliki pun juga sangat menarik, karena ketika menggunakan Nox Player, Anda bisa dengan mudah menggunakan beberapa akun.

Multi simulator yang melengkapinya juga membuat Anda bisa membuka sebuah game maupun aplikasi yang berbeda pada setiap emulator.

Nox Player juga mendukung penggunaan joystick dan konsol lainnya, sehingga kegiatan bermain game Anda akan semakin nyaman dan menyenangkan.

Spesifikasi PC yang Nox Player perlukan diantaranya adalah processor 2.2 GHz, RAM minimal 2 GB, video memori 1 GB dan Graphics Card 1 GB.

Selain itu, emulator ini juga memberikan tawaran menarik bagi Anda yaitu dengan charm bar yang dimilikinya, sehingga Anda dapat mengakses berbagai macam fitur.

YouWave

YouWave merupakan emulator PC ringan yang memiliki tingkat keringanan lebih rendah dibanding software lainnya.

Software ini memiliki dua kategori yakni berbayar dan gratis, namun perbedaannya hanya terdapat pada YouWave versi Android saja.

Perbedaan tersebut terletak pada YouWave gratis berada di versi 4.04 dan yang berbayar versi 5.1.1.

Spesifikasi yang dibutuhkan YouWave dan wajib Anda ketahui di antaranya adalah prosesor minimal Intel Pentium sekitar 1.6 GHz CPU, RAM minimal 2.0 GB dan disk space sebesar 500 MB.

Selain itu, Windows yang bisa digunakan adalah Windows XP, Windows Vista, Windows 7/8/10 dan memiliki 64 bit.

emulator untuk pc terbaik

MuMu Play

Emulator lain yang direkomendasikan untuk Anda adalah MuMu Play. Bagi Anda yang menyukai game-game dari Tiongkok pasti akan merasa kesulitan jika game tersebut versi globalnya belum dirilis.

Namun jika Anda menggunakan MuMu Play pada komputer di rumah, maka semua game Tiongkok yang belum dirilis secara global dan masih menggunakan bahasa Tiongkok dapat dengan mudah dimainkan.

Game buatan Tiongkok tersebut pun bisa Anda mainkan dengan sangat lancar.

GameLoop

Emulator yang satu ini tentunya juga tidak asing lagi bagi Anda, yaitu GameLoop. GameLoop telah banyak digunakan oleh para gamer, karena dapat digunakan bermain PUBG dan Free Fire dengan sangat lancar.

GameLoop merupakan emulator ringan dan canggih. Hal tersebut tidak diragukan lagi, karena GameLoop merupakan emulator Tencent Gaming Buddy versi terbaru.

Software ini bisa Anda instal dengan mudah dan pastinya gratis, jadi Anda tidak perlu dipusingkan dengan biaya tambahan lagi.

Namun, jangan lupa bahwa ada beberapa spesifikasi PC yang dibutuhkan oleh GameLoop yang perlu Anda ketahui. Dengan mengetahuinya Anda bisa memastikan bahwa emulator ini cocok untuk perangkat Anda.

Di antara spesifikasi minimalnya adalah menggunakan Windows 7/8/8.1/10. Selain itu, ada syarat perangkat dengan RAM minimal 4 GB, VRAM minimal 1 GB dan memori 10 GB.

emulator untuk pc ringan

Genymotion

Bagi para developer, emulator PC yang bernama Genymotion ini sangat direkomendasikan untuk Anda.

Selain karena merupakan emulator yang dinilai ringan, para developer tidak perlu benar-benar memiliki perangkat tersebut ketika hendak menguji sebuah game atau aplikasi.

Anda juga dapat melakukan konfigurasi emulator yang digunakan untuk menjalankan berbagai game Android versi apapun sesuai kebutuhan.

Spesifikasi PC yang diperlukan Genymotion adalah minimal menggunakan Windows 7/8/8.1/10 yang memiliki 32 atau 64 bit.

Sedangkan processor yang mendukung emulator ini adalah prosesor AMD atau Intel. Selain itu, syarat lainnya adalah RAM minimal 2 GB, dan memory minimal sebesar 2 GB.

Setiamah Setya

Setiamah Setya, merupakan lulusan jurusan teknik informatika dari Universitas IAIN Tulungagung di Jawa timur, mendalami dunia tulis sejak masih duduk di semester satu, pernah menulis selama 3 tahun di perusahaan internet service provider dan juga copywriting untuk berbagai project freelance untuk berbagai produk Kini setelah . Tertarik dengan penulisan konten SEO dengan gaya penulisan yang nyaman dibaca dengan spesialis topik tentang dunia teknologi seperti tutorial tips, komputer hingga berbagai macam pembahasan seputar tips android.

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button