Internet

Cek Sinyal Indosat yang Bermasalah dengan 4 Langkah Ini 

Sinyal 4G kini menjadi jenis jaringan yang paling cepat ditawarkan Indosat Ooredoo.

Namun tidak sedikit juga yang mengalami masalah jaringan. Apa penyebab dan cara mengatasinya bisa dengan mengunci jaringan 4g Indosat.

Kamu bisa terlebih dahulu cek sinyal Indosat di area tersebut karena penyebabnya mungkin daerah tersebut belum ter-cover jaringan 4G. Jika ini alasannya maka kamu harus pindah ke area lain. 

Namun tenang saja bukan hanya itu saja solusinya. Kamu masih bisa melakukan cara lainnya.

Seperti apa cara cek sinyal dan cara mengatasinya bisa disimak di sini. 

Cara Mengecek Sinyal Indosat 4G yang Bermasalah

Kamu tidak perlu instal aplikasi tambahan, karena untuk mengetahui ketersediaan jaringan 4G sudah disediakan secara khusus.

Indosat menyediakan layanan yang bisa kamu akses secara gratis. 

Caranya adalah dengan mengakses website resmi Indosat, hanya dengan empat langkah mudah bisa mengetahuinya sebagai berikut:

  • Bukalah web browser, kamu bisa mengakses melalui komputer atau smartphone
  • Masukkan URL https://indosatooredoo.com/portal/id/pscoveragearea 

Tekan Enter atau Search pada web browser

  • Tekan Enter atau Search pada web browser dan tunggu hasilnya. 

halaman informasi

  • Kamu akan dialihkan pada halaman informasi cakupan jaringan di sekitar. 

Cukup dengan empat langkah saja kamu bisa cek jaringan Indosat untuk 5G hingga 2G termasuk 4G.

Jika ingin mengakses pencarian otomatis maka kamu perlu mengaktifkan fitur GPS. 

Apabila GPS tidak aktif kamu masih bisa mencari lokasi secara manual.

Caranya tinggal ketik saja lokasi di kolom yang sudah disediakan dan tekan Enter. 

Pada bagian peta kamu bisa melihat informasi yang sudah disediakan. Khusus sinyal 4G area akan berwarna kuning sedangkan 5G berwarna merah. 

Indosat juga menambahkan area dengan warna orange untuk sinyal 2G dan biru untuk jaringan 3G. Kamu tinggal cek saja apa warna pada lokasi saat ini. 

Cara Mengatasi Sinyal 4G Indosat yang Tidak Lancar

Setelah cek sinyal Indosat ternyata area kamu sudah ter-cover 4G, tapi mengapa saat ini masih bermasalah?

Kamu sudah mencoba untuk menanyakan kerabat di lokasi sama, namun jaringan mereka normal. 

Itu artinya ada masalah dengan perangkat atau kartu SIM yang kamu miliki. Apabila ini masalahnya, maka beberapa cara berikut ini bisa diikuti. 

  • Mengaktifkan Jaringan 4G di Ponsel 

Bisa jadi kamu masih belum mengatur ponsel masuk ke jaringan 4G.

Beberapa smartphone tidak memiliki pengaturan otomatis untuk jaringan 4G mereka. 

Kamu pun harus mengaturnya secara otomatis sehingga harus mencoba untuk mengubahnya di perangkat. Caranya pun sangat mudah, kamu bisa ikuti langkah ini. 

  • Masuk ke pengaturan ponsel, pada contoh kali ini menggunakan hp Oppo. 
  • Kemudian kamu bisa pilih menu Sim Card

pilih saja kartu SIM Indosat

  • Pada halaman selanjutnya tinggal pilih saja kartu SIM Indosat sesuai slot yang digunakan. 

menu Preferred Network Type

  • Di halaman selanjutnya kamu bisa pilih menu Preferred Network Type. 

  • Tinggal pilih jaringan 4G hingga 2G. 

lihat di bagian sinyal

Coba lihat di bagian sinyal apakah sudah muncul ikon 4G. Jika sudah maka kamu tinggal menikmati saja jaringan 4G dari Indosat. 

  • Restart Ponsel 

Usai cek sinyal Indosat dan ternyata muncul masalah pada jaringan kamu bisa mencoba untuk restart ponsel.

Aktivitas restart atau mengulang kembali sistem akan meningkatkan pencarian sinyal. 

Caranya sangat mudah, kamu bisa tekan lama pada tombol power yang tersedia. Kemudian pada pilihan yang muncul tekan atau swipe Restart. 

Tunggu sampai ponsel mati dan menyala kembali. Saat ponsel sudah menyala maka sinyal juga kembali normal. Kamu akan melihat sinyal serta ikon 4G. 

  • Berpindah Lokasi

Penyebab jaringan 4G Indosat bermasalah juga bisa karena kamu berada di area yang sulit terjangkau sinyal. Misalnya saja kamu di basement atau lift. 

Area yang tertutup beton dan cukup tebal seringkali membuat jaringan provider tidak bisa masuk. Oleh karena itu kamu pasti akan kehilangan sinyal.

Satu-satunya cara untuk mengatasi adalah dengan berpindah lokasi. Kamu perlu pindah ke lokasi yang lebih terbuka seperti di area lobi atau luar gedung. 

  • Mengecek Kondisi Kartu SIM 

Selain dari perangkat ponsel, kerusakan juga bisa berasal dari kondisi kartu SIM yang tidak layak digunakan. Ada beberapa ciri kartu SIM rusak yang bisa dicermati. 

Misalnya kamu tidak bisa melakukan telepon masuk atau keluar begitu juga dengan sms. Itu artinya terdapat kuningan pada kartu SIM yang rusak. 

Jika terdapat kerusakan, kamu lebih baik menggantinya dengan datang langsung ke gerai Indosat.

Jangan lupa membawa e-KTP yang sesuai dengan pada pendaftaran kartu SIM terdahulu. 

Kelebihan Menggunakan Jaringan 4G Indosat 

Permasalahan yang muncul dari jaringan 4G Indosat sangatlah jarang.

Biasanya jika bermasalah pun terjadi karena lokasi yang terlalu tertutup sehingga menghalangi sinyal masuk. 

Selama kamu mendapatkan jaringan 4G Indosat maka beberapa keuntungan berikut ini akan diperoleh. 

  • Akses Browsing yang Lebih Lancar

Kamu yang ingin mencari informasi dari Google atau mesin pencari lainnya akan lebih cepat untuk mengaksesnya. Tidak ada kata lagi menunggu lama untuk mendapatkan hasil informasi tersebut. 

  • Instal Aplikasi dengan Cepat 

Kecepatan internet yang tinggi membuat kamu bisa instal aplikasi dengan lebih mudah.

Baik itu aplikasi seperti game, akuntansi, atau untuk kebutuhan pekerjaan dan hiburan lainnya. 

  • Upload dan Download Bebas Hambatan 

Sering upload foto atau video ke sosial media? Kamu bisa langsung melakukannya tanpa harus menunggu unduhan atau upload terlalu lama. 

Mudah sekali cek sinyal Indosat saat ini. Dimanapun kamu berada selama memiliki jaringan bisa mengeceknya langsung melalui web resmi Indosat. 

Punya masalah kuota lokal Indosat tidak bisa digunakan? Kunjungi deh artikel kami sebelumnya.

Aldy Amrillah

Aldy adalah seorang penulis blog yang berasal dari Bogor, Indonesia. Ia merupakan lulusan jurusan Manajemen informatika dari Universitas Bina Sarana Informatika, ketertarikan dengan dunia menulis artikel dimulai ketika pertama kali bekerja untuk sebuah website lifestyle. Kini, Aldy fokus pada penulisan konten SEO yang mengutamakan pembaca bukan mengutamakan bot, karena kenyamanan membaca adalah poin paling penting yang dibutuhkan pembaca saat ini. Ia memiliki spesialisasi topik tentang dunia teknologi, seperti tips, tutorial hingga pembahasan tentang komputer. Dan saat ini ia bekerja sebagai Seo enthusiast di salah satu website yang membahas tentang dunia teknologi di daerah Jakarta

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button