6 Solusi Mengatasi Notifikasi WhatsApp Tidak Muncul
WhatsApp menjadi aplikasi tukar pesan yang paling populer di kalangan pengguna smartphone khususnya di Indonesia.
Aplikasi berbasis pesan ini menawarkan fitur-fitur chat yang sangat bermanfaat. Tentunya dalam aplikasi chatting, fitur notifikasi menjadi salah satu hal yang diperhatikan.
Fitur notifikasi menjadi tanda untuk mengetahui adanya pesan masuk yang baru. Namun, bagaimana jika notifikasi WhatsApp tidak muncul?
Beberapa pengguna WhatsApp mengeluhkan bingung untuk mengatasi masalah notifikasi WhatsApp tidak muncul pada layar utama. Tidak ada pop up yang muncul hingga tidak ada nada atau bunyi notifikasi pada biasanya.
Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Tidak Muncul
Jika Anda mengalami masalah ini, pasti Anda akan bertanya-tanya kenapa notif WA tidak muncul? Maka artikel ini akan membahasnya dan memberikan solusi untuk permasalahan notifikasi WhatsApp tidak muncul, diantaranya:
1. Pastikan Terhubung Internet
Alasan kenapa notif WA tidak muncul yang paling dasar adalah karena tidak adanya sambungan internet. Maka, cek terlebih dahulu apakah layanan internet berjalan dengan lancar atau tidak.
Apabila tidak tersambung dengan koneksi internet, aplikasi WhatsApp tidak bisa beroperasi termasuk untuk menerima pesan dan menampilkan notifikasi.
Anda bisa memastikan koneksi internet yang Anda miliki dalam kondisi yang baik dengan mengakses aplikasi media sosial lainnya.
Coba untuk menggunakan koneksi internet lain seperti Wifi atau Hotspot dari pengguna smartphone lainnya jika koneksi internet pribadi Anda bermasalah.
2. Cek Settingan Notifikasi
Kenapa notif WA tidak muncul? Salah satu alasannya mungkin karena pengaturan notifikasi untuk aplikasi WhatsApp yang dinonaktifkan.
Maka cara mengatasi notifikasi WhatsApp tidak muncul bisa dicek melalui settingan notifikasi di smartphone Anda dengan mengikuti langkah-langkah ini:
- Buka menu setting atau pengaturan pada HP Anda lalu klik menu Notification atau Pemberitahuan
- Pilih aplikasi WhatsApp
- Pastikan toggle dalam posisi on, jika tidak maka Anda hanya perlu mengaktifkannya
Jika ternyata toggle ada pada posisi aktif namun notifikasi WhatsApp tidak muncul juga, maka permasalahannya bukan terletak pada pengaturan notifikasi.
Tenang saja, karena masih ada cara lainnya untuk masalah notifikasi WhatsApp tidak muncul yang akan dijelaskan.
3. Cek Fitur Hemat Penggunaan Data
Pengguna smartphone pasti sudah tahu bahwa ada fitur yang berfungsi sebagai penghemat data. Fitur penghemat data dirancang agar smartphone tidak menggunakan data internet secara berlebihan.
Cara kerjanya dengan memblokir aplikasi yang berjalan di latar belakang dan juga memblokir notifikasi.
Jika notifikasi WhatsApp tidak muncul, penyebabnya bisa jadi karena fitur hemat data ini sedang diaktifkan. Sehingga notif WhatsApp terblokir dan tidak muncul di layar utama.
Untuk memastikan agar fitur hemat data tidak memblokir notifikasi WhatsApp Anda, lakukan langkah-langkah di bawah ini:
- Buka menu setting atau pengaturan
- Pilih menu Connection atau Koneksi
- Lalu klik opsi Data Usage atau Penggunaan Data
- Pilih Ultra Data Saving Mode
- Pastikan fitur dalam keadaan mati
4. Reset App Preferences
Notifikasi WhatsApp tidak muncul bisa disebabkan oleh preferensi aplikasi. Aplikasi yang terinstall di smartphone akan meminta hak akses dan pengaturan tertentu.
Apabila preferensi yang digunakan tidak sesuai dengan kebutuhan aplikasi yang diinstall, maka aplikasi tersebut tidak dapat beroperasi dengan baik untuk menjalankan fiturnya.
JIka notifikasi WhatsApp Anda tidak muncul, masalahnya bisa jadi pada preferensi ini. Maka ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mereset ulang preferensi aplikasi.
- Buka menu setting atau pengaturan
- Pilih menu Apps atau Aplikasi
- Klik menu pada pojok kanan atas
- Klik Reset App Preferences
5. Keluar Dari Layanan WhatsApp Web
Log in pada WhatsApp Web dapat menyebabkan notifikasi akan muncul terlebih dahulu pada layanan WhatsApp Web.
Sehingga menyebabkan notifikasi WhatsApp pada smartphone muncul lebih lambat. Hal ini bisa saja menjadi salah satu penyebab notifikasi WhatsApp tidak muncul di layar Anda.
Maka alangkah baiknya Anda mengeluarkan akun Anda dari layanan WhatsApp Web yang pernah Anda gunakan dengan cara di bawah ini:
- Buka menu pada aplikasi WhatsApp yang terdapat pada pojok kanan atas
- Pilih WhatsApp Web
- Klik opsi Log out from all computers
6. Restart Smartphone
Jika notifikasi WhatsApp tidak muncul, Anda bisa mencoba untuk memuat ulang smartphone Anda. Berbagai permasalahan smartphone bisa diatasi salah satunya dengan cara memuat ulang.
Begitupun pada permasalahan notifikasi WhatsApp tidak muncul bisa diatasi dengan memuat ulang smartphone Anda.
Setelah dimuat ulang, perangkat dan aplikasi yang berjalan akan kembali pada preferensi default sehingga aplikasi berjalan dari kondisi awal. Anda bisa memilih untuk restart ponsel Anda atau mematikannya sejenak.
Jika notifikasi WhatsApp tidak muncul masih berlanjut, disarankan untuk Anda mengupdate atau menginstall ulang aplikasi WhatsApp ke versi terbaru.
Itu dia beberapa cara memulihkan notifikasi WhatsApp tidak muncul bagi para pengguna smartphone. Semoga bermanfaat Sahabat Tedas.id.