Tutorial

2 Cara Siaran Langsung Di FB Dengan Mudah

Cara Siaran Langsung di FB – Facebook adalah salah satu sosial media tertua di dunia yang keberadaannya tetap eksis hingga kini.

Namun walaupun begitu sampai saat ini facebook masih menjadi salah satu sosial media pilihan banyak orang.

Terbukti dengan pengguna sosial media facebook yang tidak pernah berkurang bahkan selalu meningkat setiap tahunnya.

Hal ini tidak lain dan tidak bukan karena facebook selalu mengalami perkembangan setiap tahunnya.

Selain mendapatkan berbagai macam perbaikan kendala seperti peningkatan performa dan juga perbaikan bugs, Facebook juga selalu mengenalkan berbagai macam fitur baru yang bisa digunakan dan dinikmati oleh para penggunanya.

[the_ad id=”9152″]

Salah satu fitur yang paling baru dari facebook adalah adanya layanan Live Streaming yang berguna bagi kita yang ingin menayangkan video streaming secara langsung kepada semua teman-teman kita di facebook.

Menjadi salah satu sosial media yang paling banyak memiliki pengguna, tentu saja Facebook selain mempunyai fitur untuk berbagi video seperti mengupload video.

Facebook juga memiliki fitur baru yakni melakukan live streaming atau biasa disebut dengan nama siaran langsung.

Bagaimana cara siaran langsung di FB ini? apakah semua orang bisa melakukannya. Semua pertanyaan anda akan saya kupas tuntas di artikel kali ini.

Cara Siaran langsung Di FB dengan Mudah

[the_ad id=”25901″]

Untuk sebagian orang mungkin masih belum tahu tentang bagaimana cara siaran langsung di FB. Saat ini sosial media facebook sudah memiliki banyak sekali fitur baru, salah satunya adalah dengan melakukan siaran langsung di Facebook atau yang biasa dikenal dengan nama Facebook Live.

Fitur ini memungkinkan setiap pengguna untuk melakukan layanan siaran langsung sehingga bisa dilihat oleh banyak orang termasuk semua teman kita yang ada di facebook.

Saat kita menggunakan facebook live ini tentu saja semua orang bisa menonton siaran langsung kita tersebut.

Selain bisa menayangkan siaran langsung, pada siaran langsung tersebut juga ada kolom komentar yang dimana para penonton dapat mengirimkan komentar atau pesan dan kesan terkait siaran langsung yang anda lakukan tersebut.

Anda juga bisa melihat siapa saja sih orang-orang yang menonton siaran langsung facebook anda tersebut.

1. Cara Siaran Langsung Di FB Lewat Smartphone

cara siaran langsung di fb dengan hp

Cara siaran langsung di FB yang pertama adalah dengan menggunakan aplikasi Facebook yang tersedia dan bisa kita dapatkan dengan mudah di toko aplikasi atau Google Play Store.

Berikut adalah langkah-langkah cara siaran langsung di FB lewat aplikasi.

[the_ad id=”26309″]

  • Langkah pertama anda buka dulu aplikasi facebook yang ada dan sudah terinstall di smartphone anda. Anda sendiri bisa dengan langsung melakukan Facebook Live lewat halaman profil, beranda atau di halaman yang anda kelola.
  • Untuk anda yang ingin menggunakan Facebook Live dari beranda, anda hanya tinggal menekan tombol Live yang ada di bawah kotak ingin membuat status.
  • Sementara jika anda ingin menayangkan siaran langsung melalui profil, anda hanya tinggal mengetuk di kolom “What’s On Your Mind?”, kemudian anda pilih pilihan “Live Video”
  • Saat anda melakukan siaran langsung Facebook dengan smartphone, maka anda bisa menggunakan beberapa fitur yang ada di dalam layanan Facebook Live ini.
  • Fitur ini seperti misalnya beralih ke kamera belakang atau sebaliknya. Anda juga bisa menggunakan fitur flash dari kamera, mengumpulkan donasi, dan juga anda bisa menggunakan efek kamera seperti stiker.
  • Selanjutnya anda pilih dimana tempat anda ingin membagikan video siaran langsung yang anda lakukan tersebut.
  • Berikutnya pilih tombol “Start Live Video” untuk anda yang sudah tidak sabar ingin memulai siaran langsung di FB.
  • Ketika anda ingin mengakhiri siaran langsung, anda pilih Finish atau pilih saja ikon “X” dari aplikasi facebook anda.

    2. Cara Siaran Langsung Di FB dengan Laptop

cara siaran langsung di fb dengan mudah

Ternyata kita tidak hanya bisa melakukan siaran langsung melalui aplikasi facebook yang ada di smartphone saja loh.

Namun kita juga  bisa memanfaatkan komputer atau laptop yang kita miliki untuk melakukan siaran langsung.

Terakhir kita juga bisa melakukan siaran langsung di FB dengan menggunakan Laptop atau Komputer.

Berikut adalah langkah-langkah cara siaran langsung di FB dengan komputer atau laptop.

[the_ad id=”18094″]

  • Pertama anda masuk dulu ke akun Facebook anda dengan menggunakan browser di laptop seperti Google Chrome atau Facebook.
  • Berikutnya setelah anda masuk, anda bisa langsung melakukan video siaran langsung melalui Beranda, melalui halaman profil atau melalui halaman yang anda kelola.
  • Untuk anda yang ingin melakukan siaran langsung di FB lewat News Feed, anda pilih saja tiga titik yang ada di sudut kanan dari tempat anda membuat status, kemudian anda pilih saja “Live Video”.
  • Sementara jika anda ingin melakukan siaran langsung di FB lewat halaman profil, anda pilih saja “Live Video” di bagian atas dari tempat biasa anda membuat status.
  • Selanjutnya anda periksa kembali webcam dari laptop atau komputer anda.
  • Berikutnya anda juga bisa menentukan ingin membagikan video siaran langsung ini dimana, kemudian menambahkan judul siaran langsung dan sebagainya.
  • Jika sudah semua, anda pilih saja tombol “Go Live” yang berada di pojok kanan bawah untuk segera memulai video siaran langsung.

Itulah beberapa cara siaran langsung di FB yang bisa dengan mudah anda lakukan.

Bagaimana? Cukup mudah kan untuk melakukan siaran langsung di FB ini.

[the_ad id=”26309″]

Yang terpenting anda harus memastikan bahwa koneksi internet yang anda pakai stabil dan mumpuni untuk melakukan siaran langsung.

Tentu saja anda juga tidak ingin kan ketika sedang melakukan siaran langsung tiba-tiba koneksi internet anda terputus dan video anda akan terjeda.

Tentu saja orang-orang atau teman yang menonton siaran langsung anda akan kecewa. 

Aldy Amrillah

Aldy adalah seorang penulis blog yang berasal dari Bogor, Indonesia. Ia merupakan lulusan jurusan Manajemen informatika dari Universitas Bina Sarana Informatika, ketertarikan dengan dunia menulis artikel dimulai ketika pertama kali bekerja untuk sebuah website lifestyle. Kini, Aldy fokus pada penulisan konten SEO yang mengutamakan pembaca bukan mengutamakan bot, karena kenyamanan membaca adalah poin paling penting yang dibutuhkan pembaca saat ini. Ia memiliki spesialisasi topik tentang dunia teknologi, seperti tips, tutorial hingga pembahasan tentang komputer. Dan saat ini ia bekerja sebagai Seo enthusiast di salah satu website yang membahas tentang dunia teknologi di daerah Jakarta

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button