Komputer

Webinar: Pengertian, Fungsi dan Cara Membuatnya

Mungkin sebagian orang masih belum tahu menahu apa itu webinar, yang mungkin seringkali dapat ditemui di berbagai laman internet mungkin.

Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin meningkat membuat beberapa hal seperti informasi sangat dengan mudah menyebar, dapat dijangkau oleh beberapa orang. Hanya dengan smartphone anda dan dari mana saja anda berada, anda bisa melihat berbagai informasi menarik.

Mungkin bagi anda yang belum mengetahui arti secara rinci mengenai webinar ini akan menjadi amat bingung.

Anda perlu membaca artikel ini dari awal hingga akhir untuk mendapatkan pembahasan yang lebih lanjut lagi mengenai webinar ini.

Dan mengenai manfaat dan cara dari webinar itu sendiri, berikut adalah ulasan lengkap mengenai webinar.

Apa Itu Webinar?

Apa Itu Webinar

Webinar merupakan istilah dari kegiatan yang merujuk pada seminar yang dilakukan secara daring atau tidak langsung.

Webinar ini diakses melalui situs web atau bahkan aplikasi tertentu yang berbasis pada internet tentunya. Hal ini tentunya memudahkan untuk para pembicara penyampaian informasi dari jarak yang cukup jauh.

Baca Juga: Apa Itu Algoritma?

Apalagi pada musim seperti ini yang mengharuskan semua kegiatan menjadi daring.

Selain itu webinar ini juga dapat dimanfaatkan sebagai media penghubung untuk kepentingan marketing, koordinasi antar lembaga, dan tentunya pembelajaran jarak jauh.

Biasanya para peserta terlebih dahulu harus mendaftar diri untuk bergabung pada webinar ini.

Fungsi Dari Webinar

Fungsi Dari Webinar

Tentu saja webinar ini memiliki berbagai macam fungsi dan juga kegunaan yang di dalamnya tentu saja bermanfaat untuk peserta maupun penyedia layanan webinar tersebut.

Untuk Mencari Dan Mengumpulkan Leads

Layaknya seperti mengumpulkan beberapa anggota yang berdasarkan kesamaan, seperti webinar yang membuat anda mendapatkan perhatian orang-orang karena tertarik dengan anda.

Disamping itu penonton juga ingin mengetahui informasi lebih lanjut dari apa yang sedang anda tawarkan.

Membantu Mengumpulkan Feedback Untuk Kita

Apabila anda ingin mengetahui hasil dari promosi yang anda lakukan, anda hanya perlu membuat kuesioner melalui webinar ini.

Dan apabila anda ingin membutuhkan suatu inovasi, anda hanya perlu menyiapkan beberapa pertanyaan yang mungkin relevan sehingga penonton dengan cepat akan memberikan jawaban mereka.

Sebagai Media Promosi Suatu Produk

Apabila anda akan meluncurkan sebuah produk baru, yang perlu anda lakukan adalah dengan memberikan informasi mengenai produk secara bagus dan berkualitas. Sebab webinar yang berkualitas merupakan webinar yang bermanfaat bagi orang lain.

Efektif Untuk Menunjukan Keunggulan Produk Yang Kita Miliki

Selain anda menyampaikan materi yang bermanfaat bagi orang orang, anda juga bisa melakukan promosi pada pertengahan materi. Dengan membagikan keunggulan produk yang anda miliki tentunya.

Manfaat Webinar Untuk Peserta dan Pemasar

Lewat berbagai macam media seperti internet atau media elektronik lainnya, kita bisa mendapatkan berbagai macam manfaat dari webinar tersebut.

Nah setelah anda tahu tentang apa itu webinar, berikut adalah beberapa manfaat webinar untuk peserta dan juga pemasar.

A. Manfaat Webinar Untuk Peserta

Bagi peserta dapat memberikan manfaat sebagai penambah sumber ilmu dan dari beberapa sumber.

Terlebih lagi webinar dapat dijangkau online dengan dimanapun yang anda inginkan.

Selain itu webinar juga dapat dijadikan sebagai sumber beragam informasi yang dibutuhkan, dimana banyaknya topik yang telah tersedia oleh pembuat dan membuat anda mendapatkan informasi dengan jelas.

B. Manfaat Webinar Untuk pemasar

Dimana pemasar akan menjaring leads atau bahkan mempromosikan sebuah produk di webinar. Dimana anda dapat menyebarkan informasi dengan cepat dan tentunya mudah.

Jenis-Jenis Webinar

Jenis-Jenis Webinar

Webinar adalah salah satu hal yang sudah bukan menjadi hal baru lagi untuk masyarakat saat ini.

Nah ternyata webinar ini memiliki jenis-jenis tersendiri , utnuk itu berikut dibawah ini adalah beberapa jenis-jenis webinar.

A. Sales Webinar

Webinar jenis ini biasanya digunakan oleh para pemasar guna meningkatkan leads. Peserta akan mendaftar dan email kepada website, setelah itu panitia akan memberikan akses pada materi atau modul yang akan dijalankan. Webinar ini juga berfungsi sebagai sumber informasi bagi para peserta yang bergabung.

B. Profit Webinar

Bagi anda yang tengah mencari keuntungan bisa mencoba webinar jenis ini. Karena para peserta akan dikenakan biaya terlebih dahulu sebelum bergabung. Namun webinar jenis ini memiliki kelebihan yaitu pembicara memiliki topik yang berkualitas dan profesional.

Dimana peserta akan mendapatkan ilmu sesuai dengan dana mereka sendiri, maka dari itu sebaiknya peserta menyiapkan kualitas ilmu yang sesuai dengan harga yang ditawarkan.

C. Webinar Series

Menjadi jenis webinar terbaik karena webinar jenis ini memiliki lebih dari satu episode, dimana dilengkapi dengan topik pembahasan yang dijelaskan dengan komprehensif.

Dan peserta dapat mengajukan pertanyaan dan apabila anda memilih webinar jenis ini pastikan anda mendapatkan manfaat di akhir sesinya.

Cara Membuat Webinar Yang Maksimal Serta Menarik

Dengan kita memilih webinar menjadi media untuk berbagi informasi, tentu saja kita tidak perlu lagi melakukan tatap muka secara langsung.

Namun walaupun begitu kita masih bisa mengadakan suatu webinar dengan jumlah peserta yang bisa melebihi target dari yang kita perkirakan sebelumnya.

Untuk itu sebelum kita menjalankan webinar tentu saja kita harus memperkirakan terlebih dahulu seperti apa nantinya cara penyusunan webinar agar bisa menarik target dan juga tepat sasaran.

Lalu bagaimana cara membuat webinar yang menarik dan maksimal?

Ada banyak hal yang harus kita lakukan supaya webinar kita bisa menjaring banyak peserta dan juga bisa berlangsung dengan maksimal, berikut ini adalah beberapa hal yang anda butuhkan untuk membuat webinar secara maksimal.

1. Tentukan Dulu Topik Serta Tujuan Webinar

Hal pertama yang harus anda lakukan adalah dengan cara menentukan tema atau materi yang nantinya akan anda sampaikan terhadap calon peserta yang akan mengikuti webinar anda tersebut. 

Hal ini tentu saja sangat penting untuk kita perhatikan agar jangan sampai kita membuat webinar dengan asal-asalan bahkan tidak sesuai dengan produk yang akan anda tawarkan.

Kita harus bisa menentukan materi dari webinar sesuai dengan produk yang nantinya akan anda jual, pastikan juga agar materi yang akan anda sampaikan nanti adalah solusi dari permasalahan para peserta webinar anda tersebut. Hal ini bertujuan agar bisa meningkatkan hasil penjualan anda.

Misalnya saja perusahaan ingin mengenalkan kepada peserta webinar atau publik terkait produk kecantikan, maka tentu saja anda harus bisa mencari materi terkait masalah kecantikan.

Nah disini anda harus bisa mencari materi tentang bagaimana produk kecantikan adalah solusi dari permasalahan peserta webinar tersebut, misalnya untuk masalah produk kecantikan yang anda buat ini mengandung materi terkait perawatan kulit wajah yang ideal untuk perempuan.

2. Siapkan Fasilitas Serta Kebutuhan Peserta Webinar Agar Terpenuhi

Berikutnya bukan hanya materi saja yang harus anda persiapkan, namun anda juga harus menyiapkan fasilitas dan juga kebutuhan peserta webinar agar bisa terpenuhi.

Nah fasilitas disini bisa berupa koneksi internet, device atau perangkat yang dibutuhkan untuk peserta webinar.

Beberapa hal yang sangat krusial tersebut tentu saja harus anda persiapkan, dimana kebutuhan tadi merupakan hal yang sangat penting untuk kita perhatikan. pastikan juga agar di saat anda menjelaskan materi webinar, webinar bisa terhenti karena masalah koneksi internet yang kurang memadai.

Pastikan agar device yang anda gunakan untuk melakukan webinar tersebut benar-benar mumpuni dan tidak mengalami lag atau frame sehingga membuat sesi webinar menjadi terganggu.

Tentu saja peserta webinar akan merasa kesal jika device atau fasilitas yang anda sediakan tidak mumpuni.

3. Media Webinar

Nah sebelumnya sudah saja jelaskan jika webinar adalah seminar yang diadakan berbasis web yang pastinya membutuhkan koneksi internet.

Dimana saat ini ada banyak sekali pilihan media yang dapat kita gunakan untuk melakukan webinar.

Lalu apa saja sih pilihan platform yang bisa kita gunakan untuk melangsungkan webinar tersebut?

Anda bisa menggunakan fasilitas seperti Youtube Live, Zoom, GoToWebinar dan fasilitas serta platform lainnya. Silahkan anda pilih beberapa fasilitas webinar yang sesuai dengan kebutuhan anda tersebut.

Namun pastikan juga jika platform webinar tersebut benar-benar mumpuni dan bisa diandalkan untuk melakukan webinar.

4. Persiapkan Strategi Marketing

Berikutnya yang tidak kalah penting saat anda ingin mengadakan webinar adalah anda juga harus menyiapkan strategi marketing terlebih dahulu.

Untuk itu anda perlu menyiapkan strategi market secara maksimal agar bisa menyaring calon peserta webinar yang berpotensi membeli produk yang anda jual nantinya.

Tentu saja anda juga harus menetapkan suatu cara agar orang bisa tertarik menggunakan produk yang anda promosikan tersebut.

Anda harus ingat bahwa tujuan dari diadakannya webinar adalah untuk meningkatkan penjualan, disini tentu saja anda harus pintar-pintar dalam menentukan strategi yang tepat.

5. Pastikan Webinar Dilangsungkan Tepat Waktu

Saat kita membuat rencana ingin melaksanakan webinar tentu saja kita akan menyebarkan informasi yang berkaitan dengan webinar yang akan kita buat tadi kan? Nah pastikan agar anda juga mencantumkan terkait waktu pengadaan webinar tersebut.

Pastikan agar webinar dilangsungkan tepat waktu, jika anda terlambat melakukan webinar tentu saja para peserta akan kehilangan rasa awareness.

Hal ini juga ibas berdampak buruk terhadap penjualan atau strategi marketing kita.

Jika memang ada teknikal issue yang membuat webinar tertunda, jangan lupa untuk meminta maaf dan juga menjelaskan masalah apa yang terjadi sehingga membuat webinar tertunda.

6. Adakan Sesi Tanya Jawab

Hal terakhir yang sangat penting untuk kita perhatikan dalam membuat webinar adalah pastikan agar terdapat sesi tanya jawab pada webinar yang akan kita adakan tersebut.

Dengan adanya sesi tanya jawab di webinar ini tentu saja baik peserta atau pemberi materi akan saling berbagi informasi, hal yang sangat baik saat para peserta mulai menanyakan produk yang anda tawarkan tersebut.

Untuk mengantisipasi peserta webinar yang tidak terlalu aktif, anda bisa menyiapkan pertanyaan sendiri untuk sesi tanya jawab ini.

Dengan menyiapkan pertanyaan sendiri ini tentu saja kita bisa berbagi informasi sekaligus melakukan promosi terhadap produk yang anda jual tersebut.

Tidak ada salahnya anda tanya sendiri jawab sendiri, yang terpenting peserta webinar tidak kebingungan dan juga semakin tertarik untuk membeli produk yang anda tawarkan tersebut. 

Aldy Amrillah

Halo, Perkenalkan nama saya Aldy, Saya merupakan penulis artikel yang berasal dari Kota Hujan. Hobi bermain game online, membaca artikel dan menonton berita & semoga saja artikel yang saya tulis untuk Sahabat Tedas.id dapat bermanfaat yah, selamat membaca.

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Cek Juga
Close
Back to top button