Komputer

5 Perbedaan Alamat IP Publik dan IP Privat yang Wajib Kamu Ketahui!

Kalau kamu sering online di komputer atau internet kamu, kamu pasti pernah mendengar pesan seperti “lindungi IP kamu” atau “lindungi jejak online kamu!” Hal ini berhubungan dengan IP yang kamu sambungkan ke perangkat kamu, dan hal ini bisa mempengaruhi data pribadi kamu. Jadi, akan lebih baiknya kalau kamu tahu apa perbedaan alamat IP publik dan IP privat.

1. Global dan lokal

Perbedaan pertama di antara IP publik dan IP privat adalah jangkauan yang mereka berikan. Untuk IP publik, mereka meranah ke penggunaan secara global, dimana kita bisa menggunakannya di mana saja di dunia ini. IP ini lah yang diatur oleh InterNIC, dan mereka akan muncul ketika kita mencarinya di internet.

[the_ad id=”9152″]

Sementara itu, IP privat lebih ke ranah hal yang personal. Yang dimaksud dengan personal adalah jaringan ini hanya bisa digunakan secara lokal. Contohnya, kamu mempunyai router yang dipakai di satu kantor. Nah, router itu adalah IP privat. IP privat ini diakses oleh beberapa perangkat untuk saling berkomunikasi, dan mereka tidak bisa digunakan di luat jaringan lokal tersebut. Biasanya, IP privat mempunyai  NAT.

2. Koneksi pribadi dan publik

Seperti yang dilihat, IP privat adalah hal pribadi dimana IP tersebut hanya digunakan oleh perangkat yang terhubung dengan koneksi pribadi itu  saja. Kamu tidak bisa mencarinya melalui internet, karena IP privat tidak akan muncul apabila dicari secara online. 

Berbeda dengan IP privat, IP publik memang sengaja digunakan untuk umum. Kalau kamu mencarinya di internet, kamu akan langsung melihat IP publik kamu. 

3. Perangkat dan penyedia internet

Karena sifat IP publik dan IP privat yang cukup berbeda, penggunaannya pun berbeda. Pertama, IP publik memang sengaja diberikan oleh penyedia internet seperti provider internet, dengna tujuan agar kamu bisa mengakses internet di mana saja, kapan saja. Tetapi karena IP publik diberikan oleh provider internet, mereka lah yang mengatur IP-nya, bukan kita.

Sementara itu, IP privat lebih ke ranah personal dimana para perangkat bisa berkomunikasi dengan satu sama lain menggunakan IP privat tersebut. Karena IP privat adalah hal yang personal, kamu bisa mengaturnya sendiri dan mempunya kebebasan mengenai bagaimana untuk memberikannya ke perangkat lain.

4. Gratis dan berbayar

[the_ad id=”9152″]

Karena IP publik bertujuan untuk memberi akses ke internet, tentu saja kamu harus mengluarkan uang untuk mendapatkan IP publik tersebut. Sementara itu, karena IP privat bersifat pribadi, kamu tidak usah membayar untuk IP tersebut. 

Eits, tapi jangan salah ya! IP private gratis bukan berarti perangkatnya gratis. Kamu tetap harus membeli perangkatnya. Contohnya, printer kamu memliki opsi wireless dimana kamu bisa menyambungkan handphone kamu ke printer tersebut. Ya, IP privat yang diberikan oleh printer mungkin gratis. Tetapi, kamu tetap harus beli perangkatnya!

5. Sistem pencarian yang berbeda

Karena sifat mereka berbeda, pencarian IP publik dan privat pun berbeda. Untuk IP privat, kamu bisa mencarinya dengan menulis “ipconfig” ke Command Prompt (CMD) yang bisa kamu akses dari Windows Search kamu. Setelah kamu menulis hal tersebut, kamu akan melihad alamat IP privat kamu.

Kalau kamu mau mencari alamat IP publik, kamu bisa melakukannya dengan menggunakan jasa pencarian di internet seperti IP Saya. yang unik dengan jasa pencarian seperti IP Saya, kamu tidak perlu menulis apa-apa. Kamu cukup membuka laman IP Saya, dan situsnya akan langsung menunjukan alamat IP publik kamu. Dan, kamu bisa melakukan ini semua tanpa keluar uang! Keren, bukan?

Aldy Amrillah

Aldy adalah seorang penulis blog yang berasal dari Bogor, Indonesia. Ia merupakan lulusan jurusan Manajemen informatika dari Universitas Bina Sarana Informatika, ketertarikan dengan dunia menulis artikel dimulai ketika pertama kali bekerja untuk sebuah website lifestyle. Kini, Aldy fokus pada penulisan konten SEO yang mengutamakan pembaca bukan mengutamakan bot, karena kenyamanan membaca adalah poin paling penting yang dibutuhkan pembaca saat ini. Ia memiliki spesialisasi topik tentang dunia teknologi, seperti tips, tutorial hingga pembahasan tentang komputer. Dan saat ini ia bekerja sebagai Seo enthusiast di salah satu website yang membahas tentang dunia teknologi di daerah Jakarta

Artikel Lainnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button